Kamis, 17 Januari 2013

Pasar Modal Indonesia Salah Satu Terbaik di Duni





Rabu, 02 Januari 2013, 10:45 WIB
TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK -- Kepala Pusat Informasi Penanaman Modal (PIPM) Pontianak, Ardhy Anto meyakinkan, pasar modal Indonesia saat ini menjadi satu di antara pasar modal terbaik di dunia. Sejak tahun 2009 sampai sekarang kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selalu mengalami kenaikan yang cukup mengesankan.
Kendati demikian, pertumbuhan pasar modal sangat ditentukan empat faktor utama. Faktor pertama berkaitan kondisi makro perekonomian, baik itu perekonomian global, regional dan terutama perekonomian nasional. Beberapa tahun terakhir, perekonomian Indonesia relatif stabil dan menunjukan pertumbuhan yang konsisten bahkan cukup signifikan.
Faktor kedua adalah kinerja dari para emiten atau perusahaan yang tercatat di BEI. Kinerja para emiten yang bagus dan stabil tentu saja akan semakin meningkatkan pertumbuhan pasar modal di Indonesia dan diharapkan akan semakin banyak menarik minat investor untuk berinvestasi di pasar modal.
Faktor ketiga adalah kestabilan pasar uang, lanjut Ardhy. Kondisi pasar uang yang stabil khususnya pada nilai tukar kurs mata uang, maka pelaku di pasar modal akan lebih tenang dalam melakukan transaksinya.
"Dikarenakan hal tersebut merupakan cerminan dari kestabilan perekonomian suatu negara. Sedangkan faktor yang terakhir adalah semakin banyaknya perusahaan yang go public," tutur Ardhi.
Ia menjelaskan, semakin banyak perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO) dan sahamnya dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) maka akan memberikan manfaat bagi banyak pihak baik itu perusahaan, investor maupun para stakeholder yang lain.
Dengan semakin banyaknya perusahan yang lisiting di BEI maka pilihan dari para investor sendiri akan semakin banyak untuk berinvestasi membeli saham–saham di BEI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar